Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Naskah Upacara Pembukaan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan

pramuka.mamuma.sch.id - Memasuki awal tahun pelajaran baru, setiap madrasah di tingkat pramuka penegak akan melaksanakan perkemahan penerimaan tamu ambalan yang dilaksanakan usai kegiatan masa ta'aruf siswa madrasah.

Berikut contoh teks upacara pembukaan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan VIII dan Bhakti III MA Manba'ul Ulum Mambak :

Contoh Naskah Upacara Pembukaan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Satyaku Kudarmakan, Darmaku Ku Kubaktikan

Salam Pramuka !

Upacara Pembukaan / Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 / dan Kemah Bhakti 3 / MA Manba'ul Ulum Mambak / Tahun 2022, dimulai.//

  1. Pemimpin Barisan / memasuki lapangan upacara / pasukan di istirahatkan //
  2. Pemimpin upacara / memasuki lapangan upacara // 
  3. Penghormatan peserta upacara kepada pemimpin upacara //
  4. Laporan masing masing pemimpin barisan / kepada pemimpin upacara ///
  5. Pembina upacara / memasuki lapangan upacara //
  6. Penghormatan kepada / Pembina Upacara //
  7. Laporan Pemimpin Upacara //
  8. Bendera Merah Putih / memasuki lapangan upacara //
  9. Mengheningkan cipta / dipimpin  Pembina Upacara //
  10. Laporan sangga kerja Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak Tahun 2022 //
  11. Penyematan tanda peserta Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 / dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak / Tahun 2022 //
  12. Amanat Pembina Upacara / dilanjutkan dengan pernyataan secara resmi / pembukaan kegiatan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 / dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak / Tahun 2022 //
  13. Adat Ambalan / Ki Ageng Selo dan Ratu Shima // 
  14. Pembacaan doa //
  15. Menyanyikan lagu Satya Darma Pramuka //
  16. Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara  // 
  17. Penghormatan kepada / Pembina Upacara //
  18. Pembina Upacara berkenan meninggalkan lapangan upacara //
  19. Pemimpin Upacara meninggalkan lapangan upacara //
  20. Upacara selesai pasukan diistirahatkan //

Tata cara dan Aba - aba Upacara Pembukaan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan

1. Pemimpin Barisan memasuki lapangan upacara pasukan di istirahatkan

Pemimpin barisan memasuki lapangan kemudian pemimpin barisan satu memimpin pasukan menggunakan aba aba "Pasukan saya ambil alih, seluruhnya Siap Grak"

2. Pemimpin Upacara memasuki lapangan upacara

Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara

3. Penghormatan peserta upacara kepada pemimpin upacara dipimpin oleh pemimpin barisan yang paling kanan

Pemimpin barisan kanan menggunakan aba aba "Kepada pemimpin upacara , hormat grak, tegak grak )

4. Laporan masing masing pemimpin barisan kepada pemimpin upacara

Aba aba :
  1. Hadap serong kanan kiri grak
  2. Maju jalan
  3. luruskan, lurus
  4. Lapor kompi 1 siap, kompi 2 siap, kompi 3, siap laporan selesai
  5. Siap Kembali
  6. Balik kanan grak
  7. Hadap serong kanan kiri grak
  8. Maju jalan

5. Pembina upacara  memasuki lapangan upacara 

Pemimpin upacara menyiapkan pasukan menggunakan aba aba "Pasukan saya ambil alih, seluruhnya Siap Grak"

6. Penghormatan kepada Pembina Upacara 

Pemimpin upacara menggunakan aba aba "Kepada ! Pembina Upacara Hormat grak, Tegak grak )

7. Laporan Pemimpin Upacara

Pemimpin upacara menggunakan aba aba " Lapor Perkemahan PTA 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak,  Siap !"

8. Bendera Merah Putih memasuki lapangan upacara

Pembawa bendera memasuki lapangan upacara kemudian Pemimpin upacara menggunakan aba aba " Kepada bendera merah putih, hormat grak, tegak grak )

9. Mengheningkan cipta dipimpin  Pembina Upacara

Pembina upacara memimpin mengheningkan cipta

10. Laporan sangga kerja Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak Tahun 2022

##

11. Penyematan tanda peserta Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak Tahun 2022

##

12. Amanat Pembina Upacara / dilanjutkan dengan pernyataan secara resmi / pembukaan kegiatan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak / Tahun 2022

Pemimpin upacara menggunakan aba aba "Untuk perhatian istirahat ditempat grak"

13. Adat Ambalan / Ki Ageng Selo dan Ratu Shima

Pemimpin upacara menggunakan aba aba "Lapor ! Adat Ambalan Ki Ageng Selo dan Ratu Shima Siap" , "Dengan dibukanya  Pusaka Adat Adat Ambalan Ki Ageng Selo dan Ratu Shima ini, sebagai tanda telah dimulainya pertemuan pramuka penegak MA Manba'ul Ulum Mambak dalam kegiatan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan 8 dan Kemah Bhakti 3 MA Manba'ul Ulum Mambak  Tahun 2022 semoga dapat berjalan lancar, aman dan sukses" Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan sandi ambalan

14. Pembacaan doa

##

15. Menyanyikan lagu Satya Darma Pramuka

##

16. Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara 

Pemimpin upacara menggunakan aba aba "Upacara telah dilaksanakan, laporan selesai"

17. Penghormatan kepada Pembina Upacara

##

18. Pembina Upacara berkenan meninggalkan lapangan upacara

##

19. Pemimpin Upacara meninggalkan lapangan upacara

##

20. Upacara selesai pasukan diistirahatkan

##


Posting Komentar untuk "Contoh Naskah Upacara Pembukaan Perkemahan Penerimaan Tamu Ambalan"